Empat Besar 2013 - Lomba Cerdas Cermat - Lomba Karya Tulis Ilmiah - Olimpiade Fisika - Lomba Debat

Sunday, June 16, 2013

Latar Belakang LKTI


Latar Belakang Lomba Karya Tulis Ilmiah XXI

KISS ~ 1 Denpasar

Dewasa ini era globalisasi sarat dengan berbagai persaingan yang begitu ketat dari berbagai bidang didalamnya. Masyarakat Indonesia khususnya kalangan remaja tentunya perlu mempersiapkan diri untuk menghadapi persaingan global. Dalam menghadapi persaingan global, Indonesia dituntut untuk menciptakan SDM (Sumber Daya Manusia) yang berkualitas. Salah satu cara untuk meningkatkan kualitas SDM Indonesia adalah dengan meningkatkan kualitas pendidikan di Indonesia. Kualitas pendidikan di Indonesia masih dinilai belum memuaskan. Hal ini tercermin dari munculnya beragam masalah pendidikan seperti fasilitas belum memadai, pengajar kurang profesional, biaya pendidikan mahal bahkan aturan Undang-Undang pendidikan kacau. Jika hal ini terus berlanjut, maka sumber daya manusia di Indonesia akan kalah saing dalam persaingan global.
Oleh karena itu, melalui Lomba Karya Tulis Ilmiah Remaja Siswa SMA Negeri 1 Denpasar, siswa-siswi SMP/sederajat didorong untuk melakukan tindakan yang mampu menciptakan ide-ide kreatif dan inovatif untuk menanggulangi masalah kualitas pendidikan di Indonesia. Selain itu, diharapkan dapat memberi pengaruh positif bagi remaja agar tercipta SDM yang berkualitas